×

Umroh Muqobalah

  • Posted:
  • Author: Administrator
Umroh Muqobalah

SEPUTAR PENDAFTARAN KE UNIVERSITAS ISLAM MADINAH

Dimata banyak orang, Madinah, Arab Saudi, hanya dipandang sebagai tujuan peribadatan bagi ummat islam. Tapi selain itu di Madinah terdapat sebuah Universitas Islam Madinah (UIM) sebuah lembaga pendidikan yang sangat baik dalam aspek akademis, maupun spiritual dikota yang berjuluk kota Nabi ini. Dengan sponsor beasiswa penuh dari pemerintah Arab Saudi, seluruh Mahasiswa dapat mengeyam pendidikan tinggi S 1, S 2 yang bermutu. Sebagai bonusnya ibadah umroh dan haji dapat ia jalankan dengan mudah kapanpun ia mau, atau berkesempatan ziyarah ketempat-tempat penting dan bersejarah yang tercatat dalam sejarah peradaban islam.

Madinah merupakan salah satu dari dua kota suci bagi ummat islam dari seluruh penjuru dunia. Maka menjadi sebuah impian bagi setiap ummat muslim di muka bumi ini untuk dapat berkunjung ke tempat yang mulia ini. Peribadatan yang dijalankan, terutama di masjid Nabawi yang menjadi ikon kota ini, menjanjikan kebarokahan teristimewa. Disana pula, jasad suci Rasulullah SAW disemayamkan.

Menuntut ilmu di kota Madinah memiliki daya tarik tersendiri. Kota madinah berbeda dengan tempat-tempat lainnya. Disana kita bisa memadukan antara kemuliaan tempat dan kemuliaan waktu. Sebaik-baik waktu adalah waktu belajar dan sebaik-baik belajar adalah ditempat yang mulia, Madinah. Di kota Madinah terdapat salah satu Universitas ternama yang dapat mempelajari ilmu agama dan ilmu umum (terapan), yaitu Universitas Islam Madinah (UIM). Terletak sekitar 7 km dari masjid Nabawi, kampus ini didirikan pada 29 Rabiul Awwal 1381 H / 6 September 1961 M berdasarkan keputusan resmi dari Raja Saud Bin Abdul Aziz.

Universitas Islam Madinah (UIM) menjadi salah satu tujuan favorit bagi para penuntut ilmu dari berbagai penjuru dunia, khususnya Indonesia. Selain karena memang berlokasi di kota Nabi, pemerintah kerajaan Arab Saudi juga memberikan beasiswa penuh kepada seluruh mahasiswa yang menuntut ilmu disini. Beasiswa yang didapatkan setiap mahasiswa yang belajar di Universitas Islam Madinah meliputi:

  1. Biaya pendidikan
  2. Asrama dan perabotannya
  3. Uang tunjangan setiap bulan 1.000 SAR atau sekitar Rp. 4.000.000,-
  4. Uang buku untuk setiap tahun ajaran
  5. Hadiah uang tunai 1.000 SAR bagi mahasiswa yang medapatkan nilai cumlaude disetiap dua semester.
  6. Tiket pesawat dari mulai pemberangkatan dan kepulangan setelah akhir masa study, serta tiket pesawat PP pada liburan musim panas ke negara asal setiap tahunnya (liburan selama 3-4 bulan/tahun)
  7. Tranportasi gratis ke masjid Nabawi, umroh dan wisata lainnya, sesuai yang dijadwalkan kampus.
  8. Asuransi kesehatan gratis di rumah sakit kerajaan Arab Saudi.
  9. Sarana olah raga yang terdapat di kampus dan lain-lain.

 

Adapun untuk jenjang pendidikan, terdapat program ma’hadullughoh (kelas persiapan bahasa), diploma, Bachelor, S1, Master (S2), Doktoral (S3) yang terdiri dari fakultas agama seperti fakultas Al-Qur’an, fakultas Hadist, fakultas Bahasa Arab, fakultas Syari’ah, fakultas Ushuluddin. Selain itu terdapat juga fakultas umum seperti fakultas teknik, fakultas sains, fakultas komputer, fakultas IT, fakultas Farmasi, fakultas Humaniora, fakultas Akutansi. Dan akan dibuka fakultas kedokteran dalam beberapa tahun kedepan.

Kehidupan mahasiswa di Universitas Islam Madinah (UIN) cukup kondusif. Kampus ini juga memiliki keunikan tersendiri yaitu hanya diperuntukkan laki-laki saja. Dari segi bahasa, para mahasiswa terbiasa menggunakan bahasa Arab yang baku baik di dalam kelas maupun di asrama, karena kampus ini memang dikhususkan untuk pelajar dari luar arab saudi (Asing) dan sebagian kecil mahasiswa pribumi. Sehingga setiap mahasiswa yang datang kesini mau tidak mau harus menggunakan bahasa arab yang baku sesuai ilmu nahwu, shorof, untuk dapat saling memahami. Hal ini tentunya sangat positif untuk menunjang proses belajar kita di dalam kelas. Persentase jumlah mahasiswa asing di kampus ini kurang lebih 80 % dan mahasiswa pribumi 20 %. Adapun jumlah mahasiswa indonesia kurang lebih 700 mahasiswa di semua jenjang pendidikan.

Kegiatan belajar mengajar di Universitas Islam Madinah (UIN) berlangsung pada hari ahad hingga kamis dan setiap mahasiswa diperbolehkan memilih jadwal pagi, siang ataupun malam. Sebagian besar mahasiswa di kampus ini mengambil jadwal kuliah pagi yang dimulai dari pukul 08.00 hingga pukul 12.30 sehingga dapat memanfaatkan waktu sore hingga malam harinya untuk sholat di Masjid Nabawi dan mengikuti majlis-majlis ilmu, halaqoh yang terdapat disana. Majlis-majlis tersebut antara lain: ilmu Al-Qur’an, Hadist, Aqodah, Fiqh, Hafalan Al-Qur’an, Siroh Nabawi, dan lain sebagainya.

Hari jum’at dan sabtu merupakan hari libur kuliah. Sebagaimana yang kita tahu, Madinah merupakan Kota bersejarah bagi ummat islam banyak peninggalan-peninggalan dan bangunan bersejarah dari masa Rasulullah SAW hingga masa turki usmani seperti Masjid Quba, Makan Syuhada’ Uhud, Komplek pemakaman Baqi’, Masjid Qiblatain, Masjid Khandaq, Museum Stasiun Hijaz railway yang dulu menjadi pusat pemberhentian terakhir kereta dari istambul turki dan damasqus suriya dan tempat-tempat bersejarah lainnya. Mahasiswa dapat memanfaatkan waktu libur tersebut untuk ibadah umroh di kota Makkah yang jaraknya hanya 5 jam dari kota Madinah atau ziyarah dan Napak Tilas ke tempat-tempat bersejarah di dua tanah suci. Adapun untuk perjalanan ke Makkah biasanya para mahasiswa menggunakan jasa bus SAPTCO karena mendapatkan potongan harga sebesar 50 % dari tarif normal. Mahasiswa juga bisa menunaikan ibadah Haji setiap tahun pada musim haji tanpa harus menunggu bertahun-tahun sebagaimana jamaah haji dari indonesia. Pihak kampus setiap tahunnya membuka pendaftaran untuk menunaikan haji bagi mahasiswa yang menginginkan, namun selain kuota dari kampus banyak para muhsinin / dermawan dan lembaga-lembaga yang membuka pendaftaran untuk melaksanakan haji secara geratis bagi mahasiswa.

Kuliah di Universitas Islam Madinah (UIN) merupakan anugrah yang sangat mulia dari Allah SWT. Selain kebutuhan dunia kita juga bisa khusu’ untuk memenuhi kebutuhan akhirat kita di tanah suci.

Melayani tamu Allah adalah sebuah kemuliaan dan kewajiban kami Jasmine Tour & Travel. Kami membantu memfasilitasi pendaftaran calon mahasiswa yang ingin mengikuti muqobalah di Universitas Islam Madinah (UIN) saat jamaah melaksanakan ibadah umroh dan ziyarah Madinaturrosul. Dengan program SIQOH (Simulasi Muqobalah).

  1. Pendaftaran Universitas Islam Madinah (UIN)
  2. Pemberkasan seluruh persyaratan
  3. Penentuan waktu ujian di Universitas Islam Madinah (UIN)
  4. Mempersiapkan Syekh / Prof yang akan menguji saat muqobalah di Universitas Islam Madinah (UIN).
  5. Mengadakan simulasi tentang ujian masuk di kampus Universitas Islam Madinah (UIN).
  6. Mengadakan pengenalan kampus di Universitas Islam Madinah (UIN).
  7. Mempersiapkan transportasi antar jemput saat SIQOH (Simulasi Muqobalah) dan ujian masuk di Universitas Islam Madinah (UIN).
  8. Mengawal selurh peserta SIQOH Jasmine Tour & Travel sejak pendaftaran hingga pengumuman kelulusan mahasiswa di Universitas Islam Madinah (UIN).

Persyaratan Umum:

  1. Beragama Islam dan berkelakuan baik.
  2. Komitmen mentaati aturan UIM.
  3. Sehat jasmani.
  4. Lulus ujian atau muqabalah yang dilakukan pihak UIM.
  5. Memiliki ijazah dari sekolah negeri atau swasta.
  6. Siap belajar sepenuhnya.
  7. Memenuhi setiap persyaratan yang mungkin ditentukan UIM saat mengajukan permohonan beasiswa.

Persyaratan masuk program S1:

  1. Memiliki ijazah SMA atau sederajat.
  2. Usia ijazah tidak lebih dari 5 tahun.
  3. Tidak pernah drop out (DO) dari universitas lain di Saudi karena sebab akademis atau hukuman.
  4. Usia pemohon beasiswa tidak lebih dari 25 tahun.
  5. Peminat Fakultas Quran harus memiliki hafalan 30 juz.

Berkas yang diperlukan:

  1. Ijazah (fotocopy ijazah terakhir).
  2. Daftar nilai ijazah / rapor tahun terakhir.
  3. Syahadah husn sirah wa suluk (surat keterangan berkelakuan baik), diutamakan dari sekolah asal.
  4. SKCK dari POLRES daerah asal dibuatnya KTP.
  5. Akte kelahiran.
  6. Surat keterangan sehat, dikeluarkan oleh Rumah Sakit Umum Pemerintah.
  7. 6 lembar pasfoto ukuran 4 x 6.
  8. Tazkiyah (rekomendasi) dari 1 lembaga keislaman di negara asal, dan dari 2 tokoh agama yang dikenal (bisa juga dari pimpinan pondok pesantren), berisi keterangan komitmen menjalankan kewajiban agama dan berpegang kepada adab-adab Islam. Rekomendasi juga bisa didapat dari Kementrian Agama ataupun kepala pemerintahan daerah asal.
  9. Semua berkas diterjemahkan melalui penerjemah resmi. 

Saat Muqobalah

  1. Berdoa dan minta kemudahan pada Allah.
  2. Cukup bawa formulir yang di print setelah pendaftaran online, tidak usah repot repot membawa semua berkas
  3. Jawab secara tegas dan mantap.
  4. Tinggalkan kesan baik kepada penguji, biasanya orang Arab senang dengan orang yang aktif.
  5. Jawaban benar semua tidak menjamin diterima, dan jawaban salah semua juga belum tentu gagal.
  6. Banyak banyaklah berdoa, karena banyak faktor yang menentukan penerimaan selain nilai dan hasil muqobalah.
  7. Sekalipun gagal jangan putus asa, terus mencoba dan jangan berhenti belajar, karena belajar bukan hanya di Madinah.

Kantor Pendaftaran Simulasi Muqobalah (SIQOH):
JASMINE TOUR & TRAVEL

Jl. Sultan Iskandar Muda (Danakarya) No. 71-A Sunan Ampel Surabaya

Tlp. (031) 99096193